Cara Mengganti Oli Gardan Motor

Bagi anda pengguna motor matic ada dua jenis oli yang perlu diganti secara rutin. Yaitu oli mesin dan oli gardan. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas secara lengkap cara mengganti oli gardan motor matic.

Oli gardan disebut juga sebagai oli transmisi pada motor matic. “Kira-kira kapan sih kita harus mengganti oli gardan?”. Jika oli mesin yang harus diganti setiap 1000 km, beda halnya dengan oli gardan.

Baca juga Cara Mengganti Oli Gardan Mobil

Oli gardan ini harus diganti setiap 10.000 km. Namun alangkah lebih baiknya jika anda ganti sebelum mencapai 10.000 km. “Lalu bagaimana cara menggantinya?” Caranya sangat mudah cukup ikuti langkah-langkah berikut ini

Alat yang dibutuhkan

Siapkan alat-alat yang akan dibutuhkan, antara lain :

  1. Oli gardan baru yang sesuai dengan jenis motor
  2. Wadah untuk menampung oli
  3. Kunci pas/ ring / shock ukuran 12
  4. Tang
  5. Lap pembersih

Penggantian oli terbaik dilakukan pada saat mesin hangat sehingga kotoran bercampur dengan oli dan bisa keluar. Jangan lakukan pada saat mesin terlalu dingin atau terlalu panas. Cara mengganti oli gardan motor sebenarnya tak begitu rumit. Berikut ini urutan-urutan lengkapnya:

Cara Mengganti Oli Gardan Motor Matic

1. Parkirkan motor di bidang rata

Posisikan kendaraan di tempat yang rata dan menggunakan standar tengah. Karena untuk mengganti oli gardan, posisi motor harus rata.

2. Siapkan wadah penampungan oli

Letakkan wadah penampungan tepat di bawah lubang pembuangan oli. Agar oli bekas tidak berceceran kemana-mana.

meletakkan wadah di bawah lubang pembuangan oli

3. Lepas baut pengisi dan penguras

Ada dua baut yang masing-masing berada di samping cover gardan. Lepaskan kedua baut tersebut menggunakan kunci ring dengan cara diputar ke kiri.

melepas baut in

4. Tampung oli gardan bekas

Tampung oli bekas yang keluar melalui lubang baut penguras. Tunggu oli bekas mengalir sampai habis. Warnanya memang bening tapi bukan berarti masih bagus. Tetap harus diganti.

oli gardan mengalir

Jika ingin cepat, Anda bisa memiringkan motor ke arah kiri. Lakukan dengan hati-hati agar oli tak tumpah dan tercecer ke mana-mana.

5. Pasang kembali baut penguras

Setelah oli terkuras habis, jangan lupa untuk memasang kembali baut penguras sebelum memasukkan oli yang baru. Jangan sampai lupa. Jika lupa, nanti oli barunya keluar lagi dan membuat pekerjaanmu jadi sia-sia.

memasang baut out

6. Masukkan oli yang baru

Isi oli gardan baru melalui lubang pengisian. Gunakan oli yang dianjurkan sesuai dengan jenis motor anda.

Masukkan oli gardan yang baru

7. Pasang kembali baut pengisian

Pasang lagi baut pengisian, jangan lupa bersihkan oli yang tercecer dengan lap.

memasang baut in

Sekarang motor matic anda sudah siap kembali untuk digunakan. Bila anda kesulitan dalam memahami penjelasan di atas, anda bisa simak video berikut ini :

Bagaimana? Mudah sekali kan? Tutorial diatas dapat anda gunakan untuk mengganti oli motor matic seperti motor beat, vario 125, mio, dan lain-lain.

Baca juga Cara Mengganti Oli Mesin Motor dan Cara Mengganti Oli Mesin Mobil

Demikianlah pembahasan lengkap mengenai cara mengganti oli gardan motor matic. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.

Tinggalkan komentar